:: Be Mature ::

Terkadang kita merasa bertambah usia akan membuat kita dewasa.

BUKAN.. Bukan usia menua yang mendewasakan seseorang.

Dewasa.. merupakan sebuah pilihan dan penuh dengan konsekuensi,

Konsekuensi untuk menerima baik buruknya hasil akhir.

Terkadang kita merasa telah berpikir dewasa, tetapi sikap kita tidak mencerminkan kedewasaan itu.

Kita lupa, bahwa Dewasa itu tidak hanya dengan pola pikir yang dewasa, tetapi juga disertai dengan bersikap dewasa.

Oleh karena itu, dalam kedewasaan ini kita harus menyelaraskan perasaan kita dengan sikap dan kelakuan kita.

Tanpa sadar, karena terlalu banyak perasaan ini itu, kita lupa dengan Manner kita. Itulah sebabnya orang yang dewasa itu bisa mengendalikan perasaannya agar tidak tertuang dalam sikapnya. Feeling dan manner dalam kedewasaan pasti akan bertolak belakang.

Sangat penting menjaga Manner, percuma jika memiliki pemikiran cemerlang tentang kedewasaan, tapi No Attitude or Manner = Hoax.

[orang dewasa itu tidak seperti anak kecil yang selalu mengungkapkan perasaan dalam sikapnya. Contoh : dia tidak akan berjingkrak senang karena merasakan kebahagiaan yang meluap, dia tidak akan memaki dan menghujat sesorang yang dibencinya atau menghindari masalahnya… karena perasaan-perasaannya itu ia tuangkan dalam sikap tenangnya serta memilih berbuat bijak dengan pemikiran yang matang sebelum bertindak. Karena dia sudah mengerti baik buruk hasil tindakannya itu].

*Thinking and Do Something*

>> Terkadang sesorang terlalu banyak berpikir tanpa melakukan apapun. Aayy bagaimana pemikiran itu bisa terwujud tanpa di aktualisasikan dengan konkrit. Kita bukan pesulap guys. Tak ada yang mampu merubah keadaan apapun hanya dengan berpikir.

Just thinking without do something… membuang-buang waktu sekali. Sangat tidak bersikap dewasa sekali kita bila menyia-nyiakan setiap detiknya waktu berharga kita hanya dengan berpikir dan diam.

… Thinking and do it!!!

*Talk Less Do More..*

>> seseorang dengan banyak bicara tetapi sedikit bekerja.. seperti Tong kosong nyaring bunyinya.

Mau ini mau itu.. ingin ini ingin itu..banyak sekali. Tetapi tidak melakukan apa-apa, hanya berkeinginan. Berharap dapat bantuan kantong ajaib Doraemon kah?? Ahh itu hanya didunia komik bukan di dunia kita. Come on.. wake up guys, don’t dreaming!!!

Jika tanpa melakukan apa-apa, everything is NOTHING.

>> Berusahalah dengan tindakan bukan hanya ucapan. Perlahan namun pasti, menapaki satu demi satu anak tangga untuk mencapai PUNCAK.

Nikmatilah PROSESnya… proses pencapaian perwujudan keinginan.

*Pray Hard and Do The Best*

>> Niat = memiliki keinginan akan sesuatu menjadi awal langkah kita.

>> Ikhtiar = Berusaha menggapai keinginan tersebut dengan tindakan dan usaha yang optimal agar terwujud keinginan tersebut.

>> Doa = Memohon kepada Tuhan akan kemudahan dan kelancaran dalam usaha menggapai keinginan itu, serta yang terpenting adalah memohon keridhoan-Nya.

>> Tawakal = setelah ketiga hal diatas dilakukan, terakhir kita berserah diri pada-Nya. Apapun hasil akhirnya, baik keinginan kita tercapai ataupun tidak tercapai, yakinlah bahwa hal itu sudah merupakan hal tebaik bagi kita yang telah diberi-Nya.

Setidaknya kita telah melewati semua PROSESnya dan berusaha dengan maksimal.

[So.. don’t worry ’bout everything in ur future. We was pray hard and do the best… \(^0^)/ ]

2 Comments (+add yours?)

  1. panji maulana
    Sep 21, 2010 @ 11:01:22

    saya ingin selamanya seperti anak kecil, tapi saya ga mau mjd kecil dn dikecilkan p_^

    Reply

  2. inang
    Sep 22, 2010 @ 01:48:06

    amiiiiieen,, satujuuu sekali saya..

    be a strong woman..
    ^^

    Reply

Leave a comment